Thursday, April 25, 2019

Ciri Tanda Orang Terkena Santet

Ciri Tanda Orang Terkena Santet


Santet merupakan sihir yang digunakan untuk menyakiti seseorang dengan bantuan setan. Setan yang tidak terbatas pada ruang dan waktu, membuatnya bisa menembus tubuh manusia. Orang yang terkena santet akan mengalami sakit dan bahkan meninggal dunia.

Dunia modern seperti sekarang, ilmu santet masih tetap ada. Ketidakpercayaan terhadap santet menunjukkan kebodohan orang itu. Karena santet tidak bisa dilihat dengan kasat mata, harus dengan mata batin. Selain itu santet juga tidak bisa dijangkau dengan akal manusia. Akal manusia hanya mampu menjangkau materi. Di luar itu, akal akan mengatakan tidak percaya. Padahal segala sesuatu tidak harus dijangkau dengan akal.

Korban santet pada masa sekarang ini banyak sekali jumlahnya. Anda bisa datang ke tempat pengobatan batin, pasti banyak orang berpenyakit aneh. Keanehan itu terjadi apabila dibawa ke dokter tidak ada tanda apa apa. Namun saat di depan orang pintar, penyakit bisa hilang.

Ciri Ciri Terkena Santet / Sihir

Mendeteksi santet atau sihir dalam tubuh tidak mudah. Dengan mata lahir tidak mungkin bisa kalau di dalam tubuh terganggu oleh ilmu santet. Namun, apabila diketahui ciri cirinya, bisa diketahui orang tersebut kena sihir atau tidak. Berikut ini adalah ciri cirinya. 

1. Sakit secara tiba tiba. Ini bisa diketahui apabila sebelum sakit tidak punya riwayat sakit. 

2. Apabil diobati tidak kunjung sembuh atau dibawa ke rumah sakit tidak terdeteksi penyakit apapun, maka bisa jadi terkena santet. 

3. Tubuh lemas. Saat siang terasa panas/dingin. Malam juga terasa lemah daya. 

4. Pernah mimpi didatangi setan. 

5. Kadang kesurupan atau mengigau sembarangan. 

6. Pernah dengar ledakan atau api di sekitar atas rumah pada malam hari. 

Cara Mengatasi Terkena Ilmu Santet 

Orang yang bisa mengatasi santet adalah orang yang tahu ilmu gaib. Apabila merukyah dengan bacaan al quran, bukan semakin sembuh Justru malah semakin parah. Mengapa? Karena perukyah rata rata tidak bisa melihat jin. Dia hanya bisa membaca al quran saja. Saat dibacakan al quran setan bisa panas dan pergi, namun saat perukyah pergi, setan akan kembali dan semakin menjadi jadi. Karena tubub pasien tidak dibersihkan secara tuntas, dan dibentengi. Maka sebaiknya kalau ingin mengobati santet, harus kepada ahlinya, bisa ke kiyai, ustadz, tabib, orang pintar, dll. Intinya orang itu benar benar ahli bisa mengobati.

Santet tidak bisa hanya di atasi dengan daun kelor, bung, atau lainnya. Media itu bisa digunakan apabila memang diberi petunjuk oleh ahlinya. Kalau hanya sekedar saran, tidak akan bisa sembuh. 


Cara agar terhindar dari santet, maka kita harus mempunyai pagar diri maupun pagar rumah. 

Pagar diri bisa diperoleh dengan cara melakukan sebuah amalan atau wirid yang khusus menolak santet. Amalan ini harus dari ahlinya. Dengan membiasakan wirid anti santet, tubuh tidak mudah diserang santet. Kiriman santet akan tertolak sendirinya sebab amalan ini. 

Pagar rumah merupakan cara ampuh menahan serangan santet. Pagar rumah terbuat dari gaib. Sekeliling rumah di lingkari pagar gaib agar kiriman santet tidak bisa masuk rumah. Santet akan meledak bila tidak bisa masuk rumah. Hanya ahlinya saja yang bisa memagari rumah. 



Ciri Tanda Orang Terkena Santet Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Utaz

0 comments:

Post a Comment