Thursday, May 9, 2019

Doa Ketika Ada Angin Topan Angin Besar



Doa ketika ada angin besar atau kencang patut kita baca agar diberi keamaan. Angin kencang biasanya keluar saat musim hujan. Akibatnya banyak pohon, rumah, tiang listrik, tumbang karena tidak kuat menahan dahsyatnya angin.

Di Indonesia apabila melihat angin kencang disebut dengan angin lesus. Jenis angin kencang sebenarnya beda beda. Ada puting beliung, topan, lesus, dan lain lain. Namun apabila ada angin kencang kadang membuat kita waspada.

Mengatasi angin kencang agar reda banyak caranya. Di islam diajarkan apabila melihat ada angin kencang, bisa diatasi dengan adzan. Adzan bukan hanya untuk sholat saja, namun saat ada angin kencang, kebakaran, juga bisa diatasi dengan adzan.

Dengan doa di bawah ini juga bisa, apabila kita menjalankannya dengan yakin, insyaallah akan diberi keamanan dan angin reda.

Doa Ketika Ada Angin Kencang


اَللهُمَّ اِنِّىْ اَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَمَا فِيْهَا وَخَيْرَمَآ اَرْسَلْتَ بِهِ، وَاَعُوْذُبِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّمَآ اَرْسَلْتَ بِهِ

Alloohumma Inni As-Aluka Khoirohaa Wa Khoiro Maa Fiihaa Wa Khoiro Maa Arsalta Bihi Wa A'Uudzu Bika Min Syarrihaa Wa Syariimaa Arsalta Bihi


Artinya : "Ya Allah! aku mohon kepadaMu kebaikannya (angin) dan kebaikannya apa yang ada padanya, dan kebaikan yang dibawanya, dan aku berlindung kepadaMu dari kejahatannya dan kejahatan yang ada padanya dan kejahatan yang dibawanya.



Sumber : Az Zikr Studio

Doa Ketika Ada Angin Topan Angin Besar Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Utaz

0 comments:

Post a Comment