Thursday, May 2, 2019

Doa Ketika Sedang Mengalami Musibah



Doa ketika mengalami musibah ini layak dibaca ketika kita, saudara kita, keluarga kita, tetangga kita, sedang mengalami musibah. Dengan membaca doa musibah ini, kita akan ingat kepada Allah Swt sebagai sandaran atas musibah yang terjadi.

Musibah bisa datang dari mana saja, darat, laut, maupun udara. Tidak ada yang bisa menolak datangnya musibah itu apabila memang sudah ditetapkan. Sikap kita apabila melihat musibah tidak perlu marah marah. Hakikat dari sebuah musibah adalah peringatan bahwa tuhan masih sayang kita.

Kok begitu!! Cara tuhan mengembalikan manusia kepada jalan lurus, ingat kepada Allah Swt dengan mendatangkan musibah. Di balik itu pasti hikmah luar biasa bagi mereka yang sadar.

Kesibukan urusan duniawi membuat lalai manusia. Andaikan Allah Swt tidak sayang pada kita, maka kita selamanya akan dibiarkan terjerumus pada jalan keliru. Maka dari itu, hati harus lapang dada dan harus terbuka introspeksi diri agar ke depan menjadi lebih baik.

Kita tak perlu menyalahkan siapa saja. Karena setiap orang pasti pernah melakukan kesalahan. Namun manusia hanya bisa melihat kesalahan orang lain, bukan kesalahan diri sendiri.

Apabila kita bisa introspeksi diri, kita akan menjadi hamba lebih baik lagi. Berkah musibah yang ada, membuat kita kembali pada Allah Swt dan memperbaiki amal kita, baik yang bersifat vertikal maupun horizontal.

Doa Ketika Menghadapi Musibah


اِنَّا ِللهِ وَاِنَّآ اِلَيْهِ رَاجِعُوْنَ. اَللهُمَّ عِنْدَكَ اَحْتَسِبُ مُصِيْبَتِىْ فَأْجُرْنِىْ فِيْهَا وَاَبْدِلْنِىْ مِنْهَا خَيْرًا


Innaa Lillaahi Wa Innaa Ilaihi Rooji'Uuna. Alloohumma 'Indaka Ahtasibu Musiibatti Fa'Jurnii Fiihaa Wa Abdilnii Minhaa Khoiroo

Artinya : Sesungguhnya kami kepunyaan Allah dan kami kembali hanya kepada-Nya. Ya Allah pada-Mu aku memperhitungkan musibahku, maka berilah aku pahala dalam musibah itu dan berilah aku ganti yang lebih baik dari padanya.




Sumber : Az Zikr Studio

Doa Ketika Sedang Mengalami Musibah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Utaz

0 comments:

Post a Comment